Cegah DBD, Babinsa Koramil Sukorejo bersama Tim Fogging

Pasuruan – Dalam upaya mencegah penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), Babinsa Koramil 0819/23 Sukorejo Serda Yusron bersama Tim Fogging melakukan penyemprotan di rumah-rumah warga. Kegiatan ini bertujuan untuk memberantas nyamuk Aedes aegypti, yang menjadi penyebab utama DBD.

Penyemprotan yang dilakukan di Desa Gunting Kecamatan Sukorejo Kab. Pasuruan. Rabu (12/6/24)

Kegiatan ini merupakan bagian dari langkah preventif yang diambil oleh aparat setempat guna menekan angka kejadian DBD yang kerap meningkat pada musim hujan. Babinsa Koramil 0819/23 Sukorejo, bersama Tim Fogging dari Dinas Kesehatan, berkeliling dari satu rumah ke rumah lainnya, memastikan setiap sudut rumah mendapat penyemprotan.

“Kegiatan fogging ini sangat penting untuk memutus rantai penularan DBD. Kami mengimbau kepada seluruh warga untuk menjaga kebersihan lingkungan dan melakukan langkah-langkah pencegahan, seperti menguras, menutup, dan mendaur ulang barang-barang bekas yang dapat menjadi tempat berkembang biaknya nyamuk,” ujar Serda Yusron Babinsa Koramil Sukorejo.

Selain melakukan fogging, Babinsa dan tim juga memberikan edukasi kepada warga tentang pentingnya pemberantasan sarang nyamuk (PSN). Mereka mengingatkan warga untuk rutin membersihkan tempat penampungan air dan memastikan tidak ada genangan yang bisa menjadi sarang nyamuk.

Warga Sukorejo menyambut baik kegiatan ini. Mereka menyadari betapa pentingnya upaya bersama dalam menjaga kesehatan lingkungan demi mencegah penyakit DBD. “Kami sangat berterima kasih atas kepedulian Babinsa dan Tim Fogging. Kami akan terus menjaga kebersihan lingkungan agar keluarga kami terhindar dari DBD,” kata salah seorang warga.

Penyemprotan yang dilakukan ini diharapkan dapat menurunkan angka kasus DBD di Sukorejo. Dengan adanya kerjasama yang baik antara pemerintah, aparat, dan masyarakat, pencegahan DBD di wilayah ini dapat lebih efektif.

Kegiatan fogging dan edukasi ini merupakan bagian dari komitmen Koramil 0819/23 Sukorejo dalam menjaga kesehatan dan keselamatan warga. Diharapkan, upaya berkelanjutan seperti ini dapat terus dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan bebas dari penyakit. ***

from Blogger https://ift.tt/b9XmISl
via IFTTT

Tinggalkan komentar